Zenwel, Solusi PPKM Tetap Produktif
Selama PPKM, banyak yang mulai mengeluh soal bisnis kebugaran dan kecantikan. Nah, Zenwel hadir dengan menyediakan aplikasi yoga free dan salon kecantikan sebagai solusi.
Selama pandemi ini, banyak pekerjaan dilakukan dari rumah. Hal ini membuat banyak yang merasa stres dan berat badan melonjak. Wajah pun tidak terawat karena kurangnya interaksi.
Yoga tidak hanya dibutuhkan oleh orang yang ingin membakar kalori. Lebih dari itu, semua orang dengan berbagai latar belakang sangat baik melakukan yoga. Pasalnya, yoga bukan hanya olahraga fisik. Pikiran pun turut mendapatkan manfaat dari yoga.
Yoga bisa membantu seseorang lebih bugar, membakar lemak di badan, juga sebagai relaksasi. Yoga dikatakan bisa mengurangi stres, kecemasan, dan membantu melatih ketenangan diri.
Namun, di masa pandemi khususnya PPKM, performa layanan jasa kebugaran dan kecantikan mengalami penurunan. Sekarang, keadaan ini bukan lagi halangan. Zenwel hadir memberikan solusi bagi Anda para penyedia jasa berikut pelanggannya.
Mengenal Zenwel dengan Aplikasi Salon Kecantikan dan Yoga free
Zenwel adalah inovasi baru dari Olsera. Bergerak dalam aspek aplikasi kasir dengan mengusung ide online to offline atau O2O. Biasanya aplikasi seperti ini menggandeng bisnis-bisnis di bidang jual beli barang atau makanan. Seperti pakaian, barang elektronik, makanan ringan, dll.
Zenwel berbeda. Kehadirannya merupakan wadah bagi pemilik pelayanan jasa kebugaran dan kecantikan untuk menawarkan jasanya. Aplikasi ini digunakan untuk mengatur tata laksana pemesanan layanan jasa. Seperti pada aplikasi salon kecantikan.
Dalam pelayanannya, pelanggan dan penyedia jasa bisa melakukan kesepakatan jadwal layanan. Kapan dan di mana pertemuan akan dilangsungkan. Janji temu juga bisa diatur ulang, jika terjadi pembatalan.
Anda tidak usah khawatir, proses ini terus diawasi pelayanannya. Pemilik jasa akan menunjuk staf untuk mengontrol dengan memakai aplikasi Zenwel.
Aplikasi Kebugaran dan Kecantikan
Dalam menggunakan aplikasi, pelanggan bisa memilih layanan gratis dan berbayar. Seperti aplikasi yoga, disediakan layanan gratis. Namun, akan ada keterbatasan dalam penggunaan. Untuk lebih leluasa tentunya dengan menggunakan layanan berbayar.
Sudah banyak owner penyedia jasa kecantikan dan kebugaran yang bergabung. Sejak launching tahun 2019 hingga kini, tercatat sudah lebih dari 10.000 pebisnis. Perkembangannya cukup pesat karena didukung berbagai kelebihan.
Kelebihan-Kelebihan Zenwel
Di era digital ini, hampir segala hal menggunakan pelayanan online. Namun, sangat jarang platform yang hadir untuk penyedia jasa. Dan kini, Zenwel hadir untuk Anda para penyedia jasa kecantikan dan kebugaran badan. Salon kecantikan dan yoga merupakan beberapa di antaranya.
Kenapa harus Zenwel? Berikut kelebihan-kelebihannya yang bisa Anda pertimbangkan untuk kemajuan usaha.
Meningkatkan Kelas Perusahaan
Zenwel membuat perusahaan lebih maju dan berkelas. Sebelumnya mungkin pelanggan harus datang dan tidak banyak mengetahui layanan apa saja yang ada.
Dengan adanya aplikasi ini, pelanggan bisa mengenal dan melakukan pemesanan kapan saja. Ya, kapan saja, karena Zenwel dapat melayani selama 24 jam.
Tidak ada kata telat untuk memesan layanan Anda. Pelanggan yang punya waktu luang malam atau di luar jam-jam kerja bisa tetap melakukan booking.
Pelanggan Baru
Jangkauan Zenwel sangat luas, maka perusahaan Anda bisa dengan mudah ditemukan oleh orang-orang baru. Ditambah promo diskon dan program yang disediakan sangat menggiurkan membuat mereka setia pada layanan Anda.
Efisien
Pemesanan bisa dilakukan kapan saja, ini sangat memudahkan para pelanggan. Aplikasinya juga mudah untuk didownload dan digunakan. Dengan aplikasi ini, Anda tetap bisa memberikan layanan maksimal pada customer.
Aplikasi ini juga sangat praktis dalam hal pembayaran. Zenwel menyediakan pelunasan melalui banyak penyedia jasa pembayaran. Anda bisa transfer melalui rekening bank, Dana, Ovo, Shopee Pay, GoPay, dll.